Sivitas Akademika Program Studi S2 PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
“Menjadi Program Magister Pendidikan Anak Usia Dini yang unggul dalam riset dan pengembangan ilmu pendidikan Anak Usia Dini pada tingkat Asia Tenggara pada tahun 2026 berdasarkan Ketaqwaan pada Tuhan Yang Maha Esa”
Berdasarkan visi Magister Pendidikan Anak Usia Dini di atas dapat dirumuskan beberapa kata kunci yang menjadi fokus utama, yaitu: Magister Pendidikan yang unggul dalam bidang riset dan pengembangan ilmu pendidikan anak usia dini di tingkat Asia
Unggul dalam Bidang Riset:
Magister Pendidikan Anak Usia Dini menjadi program studi yang menghasilkan karya ilmiah yang berbasis pada penelitian. Untuk setiap matakuliah mahasiswa wajib menghasilkan karya ilmiah dalam bentuk artikel berbasis pada penelitian bersama dosen pengampu matakuliah. Sejak tahun pertama setiap matakuliah menghasilkan karya ilmiah dan mahasiswa wajib mengupload dalam academia.com dan atau mengirimkan ke jurnal-jurnal serta prosiding baik konferensi/seminar nasional atau internasional. Pada tahun 2018 telah diajukan 6 Judul Penelitian melalui DRPM penelitian Pascasarjana untuk pembiayaan penilitian pada tahun 2019.Dilakukan juga penelitian mandiri berkolaborasi Dosen dengan Mahasiswa pada tahun 2018.
Unggul dalam Pengembangan Ilmu Pendidikan Anak Usia Dini:
Magister Pendidikan Anak Usia Dini menjadi program studi yang menghasilkan analisis dan pemikiran terkait dengan ke ilmuan Pendidikan Anak Usia Dini. Pada 2018 hasil pengembangan ilmu tersebut terjadi kolaborasi antara dosen dengan mahasiswa dan telah mendapatkan kontrak penerbitan buku dengan penerbit Prenadamedia Jakarta, judul buku: Manajemen Pendidikan Anak Usia Dini Berbasis Akreditasi, dan sedang dalam proses penulisan buku kolaborasi dosen dengan mahasiswa yaitu Pengembangan Pembelajaran Sains dan Matematika Anak; Teori dan Praktik Penerapan Pembelajaran Beyond Centre and Cyrcle Time (BCCT); Konsep Dasar Parenting dalam Pendidikan Anak Usia Dini.
Unggul di Kawasan Asia Tenggara:
Keunggulan Magister Pendidikan Anak Usia Dini menjadi visi di 2026, hal ini sejalan dengan visi UNP. Sejarah telah membuktikan bahwa UNP yang sudah diakui oleh Menteri Pendidikan Malaysia sejak tahun 1980an untuk mendidik calon-calon pendidik dan tenaga kependidikan dengan Beasiswa Kerajaan Malaysia. UNP saat ini sudah bekerjasama dengan Universitas-Universitas yang ada di Asia Tenggara, bahkan bekerjasama dengan Universitas di Thailand, dan Jepang. Hal ini untuk mengjadikan Program Studi Magister Pendidikan Anak Usia Dini unggul di kawasan Asia Tenggara.
Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa:
Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam arti civitas akademika UNP umumnya dan Program Studi Magister Pendidikan Anak Usia Dini menjalankan perintah dan menjauhi larang Allah SWT. Pernyataan visi ini sejalan dengan ciri khas masyarakat Minangkabau, yaitu Adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah (adat bersendikan syariat Islam, syariat Islam bersendikan Al Quran). Keunggulan ini diwujudkan dalam bentuk; peraturan dan kebijakan dalam menjalankan etika, dan laboratorium Akhlak dan Moral Mulia yang dijalankan secara rutin ditingkat Fakultas dan Universitas di Masjid Al Azhar (Masjid Kampus)
Tujuan Program Studi
Sasaran dan Strategi Pencapaian
Untuk mewujudkan visi, misi, dan tujuan yang telah ditetapkan, maka ditentukan sasaran- sasaran yang sesuai dengan tantangan masa depan dan pertimbangan terkait dengan SDM, prasarana, serta sarana yang dimiliki oleh Program Studi. Program Studi Magister Pendidikan Usia Dini mempunyai sasaran yaitu lulusan bermutu.
Strategi pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran disusun berdasarkan rumusan rencana Jangka Panjang tahun 2017-2022 Program Studi Magister Pendidikan Anak Usia Dini
Sertifikat Akreditasi S2 Pendidikan Anak Usia Dini
Halaman Informasi Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Padang.
Pada Jumat, 8 November 2024, Departemen BK FIP Un...
Pada tanggal 29 Okt...
Bukittinggi, 30 Agu...
Universitas Negeri...